Selasa, 07 Oktober 2014

Nasi Goreng Mafia, Pedasnya Memang Kaya Mafia!

Hai Foodhunters!

Hari ini tim Nagih Makan dateng ke Nasi Goreng MAFIA Jl. Tebet Raya 27D, Jakarta. Salah satu tempat makan yang enak di daerah Tebet.
Kita ada sedikit info nih tentang Nasi Goreng MAFIA, check this out.

Tempat usaha yang didirikan di Jawa Barat pada Oktober 2013 ini dibentuk oleh 7 sekawan yang pada dasarnya menyukai kuliner yaitu Angga Nugraha, Rex Marindo, Danis Puntoadi, Pujiana Nurul Hikmah, Budiardi Supasentana, Sarita Sutedja, dan Stefanie Kurniadi. Nama MAFIA sendiri merupakan singkatan dari Makanan Favorit Indonesia. Nama yang unik kan?

Nasi Goreng MAFIA ini terkenal banget dengan masakan-masakannya yang super pedas dan bikin #NagihMakan. Mereka menyediakan berbagai menu dengan range harga berkisar Rp 15.000- Rp 30.000. Rumah Makan yang sering dipadati pengunjung ini memiliki menu-menu unik seperti:

BRANDAL
Nasi goreng dengan campuran kemangi.

GODFATHER
Nasi goreng manis dari kecap dengan campuran bawang merah.

PREMAN
Nasi goreng hijau dengan racikan rempah kencur sebagai bahan utama.

GANGSTER
Nasi goreng hitam ini menggunakan campuran bumbu rempah dan resep rahasia Nasgor MAFIA. Resiko saat berurusan dengan GANGSTER ini adalah rasa ketagihan.

TRIAD
Nasi goreng merah ini menawarkan rasa gurih dengan campuran khas ebi.

YAKUZA
Nasi goreng kikil ini menyajikan campuran bumbu rempah dengan kikil yang dimasak dengan cabe hijau dahsyat.

BANDIT
Serupa seperti nasi kuning, karena warnanya yang kuning mengkilat.
Dengan bahan dasar kunyit.

Extra Toping: Telur, extreme kikil, kerupuk, lenggang kikil (telur dadar+kikil)

Oh iya, Tim Nagih Makan punya rekomendasi menu favorit buat kamu. Katanya sih menu-menu ini yang paling disukai pengunjung :
  • Preman 
  • Gangster 
  • Yakuza
Selain memiliki menu andalan, Nasi Goreng MAFIA juga punya level kepedasan untuk setiap masakannya yang bisa kamu pilih.

Level Kepedasan:
  1. Menenangkan
  2. Menggoda
  3. Menyesakkan
  4. Merisaukan
  5. Menyesal
  6. Mematikan


Menu Makanan


Menu Minuman

Dari sekian banyak pilihan, team #NagihMakan memutuskan untuk pesan Gangster + Telur dengan level 3 (menyesakkan). Begitu menyantapnya, langsung terasa rempah-rempah yang ada didalamnya. Awalnya kita pikir ini nggak pedes banget, ternyata kebalikkannya. Air mata keluar terus gara-gara kepedesan. Kita bahkan sampe beli minuman 2 kali loh.


Gangster level menyesakkan + Telur

Dari segi tempat juga enak buat nongkrong bareng temen atau pacar kamu.Nasi Goreng MAFIA ini buka setiap hari dari pkl. 10.00 - 23.00

Interior Rumah Makan Nasi Goreng Mafia Tebet

Dari hasil penelusuran Tim NagihMakan, ternyata Nasi Goreng MAFIA gak cuma ada di Tebet. kamu bisa berkunjung ke cabang-cabang berikut ini :

BANDUNG
Jl. Dipati Ukur 51, Bandung
pkl. 10.00 - 23.30 (Buka setiap hari)

Jl. Jalaprang 24, Bandung
pkl. 12.00 - 21.30 (Minggu tutup)
Food Court BANDUNG INDAH PLAZA (BIP)
Jl. Merdeka no. 56, Bandung
pkl. 10.00 - 22.00 (Buka Setiap Hari)

Jl. Purwakarta 28, Antapani, Bandung
pkl. 11.00 - 21.00 (Minggu tutup)

KrangKring Movieroom, Jl. Ciliwung no. 1-3, Bandung
pkl. 11.00 - 21.00 (Buka setiap hari)

Tjikoetra 198 - Jl.Tjikoetra No. 198, Bandung
pkl. 10.00 - 22.00 (Setiap hari)
pkl. 10.00 - 24.00 (Setiap Sabtu)

Jl. Raya Jatinangor no. 149, Bandung 
pkl. 10.00 - 21.30 (Setiap hari)

Jl. Setiabudi no. 171B, Bandung 
pkl. 10.00 - 24.00 (Setiap hari)
  
GARUT
Jl. Merdeka 92D, Garut
pkl. 12.00 - 24.00 (Setiap hari)
pkl. 10.00 - 24.00 (Setiap Minggu)

PEKANBARU
Jl. Ronggowarsito no.4, Pekanbaru, Riau
pkl. 12.00 - 23.00 (Setiap hari)
pkl. 13.00 - 23.00 (Setiap Jumat)

JAKARTA

Jl. Muwardi 1 no. 18E, Grogol, Jakarta Barat (Coming Soon)
OPEN HOURS
pkl. 10.00 - 23.00 (Buka setiap hari)

Cempaka Putih (Coming Soon)
Jl. Ceger Raya, Bintaro (Coming Soon)

DEPOK
Ceritaperut Food District (CFD)
Jl. Cinere Raya 12A, Depok
pkl. 11.00 - 24.00 (Buka setiap hari)

Jl. Margonda Raya 250, Depok
pkl. 10.00 - 22.00 (Buka setiap hari)

YOGYAKARTA
Jl. Kaliurang KM 5,2 no A20
pkl. 11.00 - 22.00 (Buka setiap hari)

BALI
Jl. Mahendradata Selatan 9B, Denpasar
pkl. 11.00 - 22.00 (Buka setiap hari)

CIMAHI 
Jl.Amir Mahmud no. 250
pkl. 11.00 - 22.00 (Buka setiap hari)

Coming Soon

BANDUNG
Jl. Taman Kopo Indah I
Ruko Tokan D'AZ Blok S 
BOGOR
Jl. Bangbarung Raya no. 2 blok AP 
Komp. Ruko VIP Pajajaran
pkl, 11.00 - 21.00 (Buka setiap hari)
MADIUN
Jl. Kapuas no. 45 
MEDAN
Jl. Asia no. 111E  



nagihmakan.blogspot.com
Follow us on Twitter & Instagram : @NagihMakan


1 komentar: